Tercepat di Sumsel, Bupati Muchendi Serahkan SK CPNS Formasi 2024
Penyerahan SK CPNS dilakukan langsung oleh Bupati OKI, H. Muchendi Mahzareki, pada Rabu (16/4/2025), bertempat di Kantor Bupati OKI. Acara ini turut dihadiri para pejabat tinggi pratama, kepala organisasi perangkat daerah (OPD), serta keluarga CPNS yang hadir dengan penuh antusias dan haru.
“Kita yang paling cepat menyerahkan SK CPNS. Ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi Pemkab OKI karena menunjukkan keseriusan dalam menjalankan urusan pemerintahan, termasuk kepegawaian,” ujar Bupati Muchendi dalam sambutannya.
Ia mengingatkan kepada para CPNS agar senantiasa menjaga integritas dan loyalitas sebagai abdi negara.
“Dimanapun saudara ditugaskan, tugas ASN adalah membantu menjalankan roda pemerintahan di OPD masing-masing dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tegasnya.
Bupati Muchendi juga menekankan pentingnya sikap rendah hati dalam menjalani pengabdian sebagai ASN. “Jangan berubah atau menjadi tinggi hati setelah diangkat. Banyak yang ingin berada di posisi kalian. Ini baru langkah awal dari perjalanan panjang sebagai pelayan publik,” tambahnya.
Ia turut mengingatkan bahwa ASN saat ini tak hanya dinilai oleh atasan, namun juga oleh masyarakat luas. “Tunjukkan sikap profesional dan jaga nama baik Pemkab OKI di manapun kalian bertugas,” pesan Bupati Muchendi.
Di akhir sambutannya, ia mendorong para ASN muda untuk menjadi agen perubahan. “Kami ingin ASN membawa semangat pembaruan. Berinovasilah. Ide dan gagasan tak harus datang dari pimpinan, tapi bisa dari siapa saja, termasuk kalian,” katanya.
Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM (BKPSDM) OKI, H. Antonius Leonardo, dalam laporannya menyampaikan bahwa 30 orang CPNS menerima SK pada kesempatan tersebut. Mereka merupakan peserta yang lolos dari total 898 pelamar yang mengikuti proses seleksi sejak tahap administrasi, Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), hingga Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).
“Formasi CPNS tahun ini tersebar di berbagai OPD, antara lain BKPSDM, Dinas Kominfo, Dinas PMD, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Ketahanan Pangan, dan beberapa instansi lainnya,” ujar Antonius.
Ia berharap para CPNS yang telah resmi bergabung dapat menjadi pelayan publik yang menjunjung tinggi nilai-nilai dasar ASN, yakni AKHLAK: Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif.
Penyerahan SK CPNS ini berlangsung dengan penuh kekhidmatan dan rasa haru. Para keluarga CPNS yang hadir tak mampu menyembunyikan rasa bangga menyaksikan momen awal pengabdian anak-anak mereka sebagai bagian dari pemerintahan yang melayani masyarakat dan negara.
#OKIMajuBersama
Tidak ada komentar
Posting Komentar