Buka IPSI OKI OPEN 2022, Bupati OKI Ajak Kenalkan Pencak Silat Sejak Usia Dini
"Sebagai warisan leluhur yang bersifat positif, sudah
sepantasnya jika Pencak Silat diajarkan di usia dini serta kepada generasi muda
penerus bangsa demi menjaga kelestarian Pencak Silat itu sendiri" Ujar
Bupati Iskandar
Bupati Iskandar mengatakan bahwa pencak silat merupakan
salah satu jati diri bangsa yang sudah sepatutnya dibanggakan
"Setiap bangsa pasti memiliki warisan yang dapat
dibanggakan, termasuk bangsa indonesia yang terdiri dari ribuan suku memiliki
banyak warisan dari para leluhur baik berupa budaya, adat istiadat bahkan
sampai pada pola hidup, dan salah satu warisan bangsa Indonesia adalah pencak
silat. Pencak Silat sudah menjadi jati diri bangsa Indonesia yang sangat dan
harus kita banggakan" Tegas Iskandar
Atas nama Pribadi dan Pemerintah Kabupaten Ogan Komering
Ilir, Bupati Iskandar menyambut baik diadakannya kejuaran Pencak Silat ini
sebagai bentuk pembinaan dan peningkatan prestasi guna mencari bibit-bibit baru
pencak silat, dengan harapan akan hadir atlet pencak silat yang handal dari
Kabupaten OKI ke depan
Kejuaraan ini sendiri diikuti oleh pendekar-pendekar pencak
silat dari seluruh perguruan silat yang ada di Ogan Komering Ilir untuk memperebutkan
Piala Bupati Ogan Komering Ilir
Suatu hal yang penting dalam kejuaraan ini adalah semangat
untuk mempererat persatuan dan kesatuan bangsa. Menang atau kalah bukanlah
suatu tujuan utama, melainkan untuk saling mengenal dan memperkaya hasanah
pencak silat, serta membina dan melatih jiwa sportivitas.
"Saya berpesan agar para atlet dan para pendukung untuk
menjunjung tinggi sportivitas. Menjaga kondusivitas dan jangan sampai terjadi
perselisihan antar perguruan" Pungkas Iskandar
Tidak ada komentar
Posting Komentar