Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke-69 Kabupaten OKI


Kayuagung -Bertempat di Lapang Pemda Kabupaten Ogan Komering Ilir, Selasa (19/12/2017), berlangsung Upacara memperingati Hari Bela Negara Tahun 2017. Bertindak selaku inspektur Upacara Wakil Bupati OKI, H. M. Rifa'i SE. Dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati membacakan sambutan tertulis Presiden Republik Indonesia.

Dalam sambutannya, Presiden RI, Joko Widodo, mengamanatkan, bela negara tidak hanya dilakukan dengan kekuatan senjata, di era milenium jangan sampai ketergantungan terhadap teknologi informasi yang telah merambah bukan hanya di dalam kota tapi sudah masuk ke daerah yang menjadi ancaman terhadap kedaulatan negara. 

"Membela negara bukan hanya berlawanan dengan musuh ataupun teroris, tetapi banyak contoh aktualisasi bela negara dalam kehidupan sehari-hari, seperti para guru bidan, tenaga kesehatan yang telah berjuang melakukan tugas di pelosok tanah air hingga di perbatasan pulau-pulau terpencil," terangnya

Tidak hanya itu, lanjut Rifa'i, sebagai abdi negara yang setia terhadap Undang-Undang Dasar 1945 dengan rasa cinta terhadap NKRI, bela negara bisa dibuktikan seperti melawan korupsi, pungutan liar yang semuanya harus kita lawan.

Pada Bagian lain Presiden mengatakan, esensi dan sistem pertahanan totalitas bangsa merupakan kekuatan rakyat yang akan memperkuat rakyat semesta sesuai sejarah yang membuktikan kekuatan rakyat Indonesia bisa berdiri tegak hingga hari ini. 

"Bela negara juga bisa lebih memperkuat ketahanan pangan, membela kemiskinan, memperhatikan keterbelakangan, kebodohan dan ketergantungan dengan semangat persatuan, kerjasama dan perjuangan tugas sejarah itu yang kita pikul bersama," ucapnya.

Secara khusus, Rifa'i SE, mengapresiasi apa yang disampaikan presiden, seraya mengajak seluruh warga untuk bersama-sama membangun OKI yang kita cintai. 

“Masih banyak yang harus dikerjakan untuk membela negara ini," katanya.

Turut hadir FKPD, SKPD, Pejabat TNI dan Polri dan anggota belanegara.
Diberdayakan oleh Blogger.