Partai Gerindra OKI Buka Penjaringan Bakal Calon Kepala Daerah
Kayuagung - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai
Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Ogan Komering Ilir (OKI) membuka pendaftaran
bakal calon kepala daerah pada pilkada serentak 2018 mendatang,
Dengan dibuka pendaftaran
calon kada, maka bakal calon bupati (bacabup) maupun bakal calon wakil bupati
(bacawabup) yang berniat menggunakan Partai Gerindra sebagai kendaraan
politiknya maju di pilkada OKI 2018 dapat mengambil formulir pendaftaran.
Pengambilan Formulir mulai Senin 5 Juni 2017 - 21 Juni 2017, sedangkan
pengembalian formulir mulai 22 Juni 2017 s/d 1 Juli 2017.
" Terhitung Senin lalu
penjaringan atau pendaftaran calon kada resmi kita buka," kata Ketua DPC
Gerindra Nanda SH, didampingi sekretaris Gerindra Abdul Hamid SH, Kamis (8/6).
Ditambahkan Nanda SH, pihaknya
sudah mempersiapkan formulir pendaftaran dimaksud. " Kita harapkan,
para balon yang berminat mengambil formulir bisa datang ke kantor Partai
Gerindra di jl veteran YKP Kelurahan Sida Kersa No 1DN V Kota Kayuagung OKI,
"ujar Nanda, didampingi Abdul Hamid.
Lebihlanjut diterangkan Nanda,
pembukaan ini sesuai arahan dan instruksi dari DPP dan DPD Sumsel untuk membuka
proses penjaringan calon kepala daerah.
"Silahkan siapapun
bacabup/bacawabup mau mendaftar di Partai Gerindra silahkan datang ini terbuka
untuk umum," tambah Sekretaris Partai Gerindra Abdul Hamid SH.