Tips Jitu dan Praktis Menghilangkan Getah Nangka Pada Pisau


Kayuagung - OBMM berikut cara menghilangkan getah nangka pada pisau :
  1. Langkah pertama yang harus obmm lakukan yaitu, ambil pisau yang kotor karena getah nangka. Lalu nyalakan api kompor.
  2. Letakan pisau tersebut di atas api kompor menyala beberapa detik. Setelah itu lap pisau dengan menggunakan tisu tebal atau kain. Dengan begitu getah nangka pun akan bersih dan hilang dengan cepat.
Hal yang harus anda ingat yaitu, ketika masih dalam keadaan panas obmm harus segera menglapnya, karena jika pisau sudah dingin getah nangka yang menempel pada pisau tersebut akan sulit untuk dihilangkan atau dibersihkan.

Ketika membersihkan getah nangka pada pisau panas maka anda harus lebih berhati-hati. obmm harus memastikan bahwa alat atau tisu yang digunakan untuk menglap tebal. Jangan sampai tangan obmm menyentuh pisau panas tersebut, karena akan melukai tangan dan meningalkan bekas luka bakar.

Nah, sedangkan untuk menghilangkan atau membersihkan getah nangka pada tangan, obmm hanya tinggal mengambil minyak goreng secukupnya saja. Lalu oleskan minyak goreng tersebut pada tangan, kemudian gosok-gosokan secara lembut dan perlahan. Setelah itu, anda bisa langsung mencuci tangan dengan menggunakan sabun dan air sampai benar-benar bersih. Dengan begitu, tangan obmm akan menjadi bersih dari getah nangka yang lengket ini.

itulah tips membersihkan atau menghilangkan getah nangka pada tangan. Dengan tips atau cara di atas kini obmm tidak perlu takut ketika membelah buah nangka, dan dijamin pisau akan kembali bersih seperti semula. Mudah dan praktis bukan? Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Sumber : Google.com
Diberdayakan oleh Blogger.