Dinas Kesehatan OKI Lakukan Fogging
Kayuagung - Penyakit Deman Berdarah Dengue (DBD) di Kabupaten OKI yang terjadi dalam kurun waktu 1-19 Januari saja, sebanyak 43 warga Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) terjangkit penyakit berbahaya ini., jumlah ini berdasarkan laporan dari 18 Puskesmas dan Pustu yang ada di OKI.
Pihak Dinas Kesehatan Kabupaten OKI, Senin (25/01/16) berupaya secara maksimal dalam mencegah penyebaran penyakit DBD dengan melakukan fogging. Selain melakukan penyemprotan ke sejumlah rumah-rumah warga, penyemprotan juga dilakukan di kantor-kantor pemerintahan dan swasta.
Pihak Dinas Kesehatan Kabupaten OKI, Senin (25/01/16) berupaya secara maksimal dalam mencegah penyebaran penyakit DBD dengan melakukan fogging. Selain melakukan penyemprotan ke sejumlah rumah-rumah warga, penyemprotan juga dilakukan di kantor-kantor pemerintahan dan swasta.
Dinas Kesehatan Kabupaten OKI juga telah membagikan bubuk abate, akan tetapi peran masyarakat dalam mencegah dan menanggulangi penyebaran jentik-jentik nyamuk penyebab penyakit DBD ini harus lebih aktif dengan melakukan 3M, yakni menguras, menutup dan mengubur serta membiasakan untuk menggunakan kelambu di saat tidur dan memakai lotion anti nyamuk.