Hati-hati dengan serangan diabetes! Bagi yg Suka Minum Kopi Instant
Kayuagung - Bagi obmm para penggemar kopi, pasti setuju bahwa
melewatkan pagi tanpa kopi adalah hal yang tidak mungkin. Hal ini
disebabkan karena obmm sudah kecanduan kandungan kafein dalam kopi.
Tanpa kopi dan kafein, obmm merasa bahwa tidak bersemangat, lemas,
dan sulit fokus.
Selain konsumsi kopi hitam, ada kalanya obmm
suka mengonsumsi kopi sachet atau kopi instan untuk memberikan varian
rasa yang berbeda. Belum lagi kopi instan mudah untuk dibuat sehingga bisa menikmati kopi hanya dalam waktu singkat.
Meskipun
menawarkan kemudahan, ternyata kopi instan bisa membahayakan kesehatan
tubuh terutama mampu meningkatkan risiko diabetes. Sebab berbeda dengan
kopi hitam, kopi instan mengandung gula dan susu yang lebih tinggi.
Sehingga saat Anda keseringan mengonsumsi kopi instan maka risiko Anda
untuk terkena diabetes dan penyakit jantung akan meningkat. Oleh karena
itu Anda sebenarnya dianjurkan untuk tidak mengonsumsi kopi instan
terlalu banyak. Begitu pula dengan kopi racikan yang tinggi akan
kandungan susu dan pemanis atau perasa buatan di dalamnya.
Tak
hanya anjuran itu saja, Anda pun sebaiknya membatasi asupan kafein dalam
tubuh Anda. Menurut beberapa penelitian kesehatan, Anda sebenarnya
hanya diijinkan untuk mengonsumsi kopi di bawah 250 gram. Jika lebih
dari takaran tersebut maka akan ada banyak kafein dalam tubuh Anda yang
berarti hormon adrenal Anda akan meningkat dan membuat detak jantung
Anda berdenyut tidak karuan, tekanan darah naik, tubuh gemetar, dan
sulit tidur.
Sumber :Merdeka.com