Tempe Penyet Sambal Jeruk, Mantap !
KAYUAGUNG RADIO - Masakan
pedas memang tidak pernah kehabisan pesona ya. Apalagi dengan cita rasa
sederhana khas masakan rumahan yang sudah akrab lidah. Tempe penyet
misalnya. Ternyata, tempe penyet bisa disajikan dengan berbagai macam
sambal lho.
Bahan Dasar:
- 300 gram tempe, potong sesuai selera
- 150 ml air
- Minyak goreng
Bahan Bumbu Halus:
- 2 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- 2 butir kemiri, disangrai
- 3/4 sdt garam
Bahan Sambal:
- 10 buah cabai merah keriting
- 2 buah cabai rawit merah
- 2 siung bawang putih
- 4 butir bawang merah
- 1 sdt terasi, dibakar
- 2 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir
- 2 buah jeruk lemon cui diambil airnya sebanyak 2 1/2 sdt
Cara Pengolahan :
- Sambal: goreng cabai merah, cabai rawit merah, bawang putih, dan bawang merah hingga layu.
- Haluskan dengan menggunakan cobek, lalu tambahkan terasi, daun jeruk, garam, dan gula pasir. Haluskan lagi hingga tercampur rata. Tambahkan air jeruk lemon cui, aduk rata, dan sisihkan.
- Lumuri tempe bersama campuran bumbu halus yang sudah dihaluskan dan dicampur air.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan dengan api sedang hingga matang.
- Letakkan tempe di atas cobek yang berisi sambal. Penyet hingga agak hancur. Sajikan.
Sumber : vemale.com