PWI OKI Dukung Program Pemerintah

KAYUAGUNG RADIO - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) sebagai organisasi profesi wartawan, berkomitmen akan mendukung dan mengawal program pemerintah Kabupaten OKI.

Demikian disampaikan Ketua PWI OKI, Endri Irawan SH, didampingi Sekertaris PWI OKI Ata Idham Syarief, saat mengikuti pawai pembangunan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke 69 yang diadakan Pemkab OKI Selasa (19/8).

Lebihlanjut dikatakan Endri, dalam hal ini PWI akan selalu siap bermitra dengan Pemkab OKI dalam mempublikasikan pembangunan yang ada, seperti halnya program Bupati OKI Iskandar SE, dengan motto membangun OKI dari desa.

Dalam kesempatan tersebut PWI OKI turut mendukung dengan salah satunya mengikuti pawai pembangunan dengan mengikut sertakan para ibu rebbana, serta anggota PWI yang turut mengiringi menggunakan sepeda motor.

Ditambahkan Ata, dalam kesempatan tersebut turut mengikuti pawai ada 12 anggota PWI yakni, Endri Irawan, Ata Idham Syarief, Markoni, Eko Saputra, Lilis Suryani, Partila Wati, Toyo Ciputra, Herianto, Mala Dewi, Aliaman, Erpani, M Teguh
Diberdayakan oleh Blogger.