Kolaborasi Alexandria dan Cahaya Dewi Hadirkan Single Dinding Di Kamar
KAYUAGUNG RADIO - Empat tahun sejak album
perdana ‘Cinta Sempurna’ dirilis, Alexandria siap kembali dengan karya-karya
baru. Dua tahun terakhir adalah masa kritis bagi Alexandria : reformasi. Maret
2011, Vito Laravoya menyatakan mundur dari posisi vokalis. Tentu tidak mudah
bagi Alexandria untuk meneruskan perjalanan tanpa seorang frontman. Kondisi
semakin berat ketika Ithos yang sejak awal adalah salah satu pendiri sekaligus bassist Alexandria memutuskan untuk hengkang. Yang tersisa
adalah duo gitaris Anang & Didi yang masih mempunyai komitmen dan tetap
meneruskan perjalanan.
Beberapa vokalis pernah dicoba, tapi tidak mudah
menemukan yang sehati dan mempunyai visi yang sama. Akhirnya Alexandria
dipertemukan dengan Fey dan menjadi vokalis tetap. Kini formasi Alexandria juga
dilengkapi oleh Beben sebagai bassist dan Very diposisi drummer.
Alexandria is back!
Kini fomasi Alexandria adalah Fey (vocal), Anang
(gitar), Didi (gitar), Beben (bass) dan Very (drum). Alexandria kembali dengan
sebuah single bertajuk ‘Dinding Di Kamar’ yang diciptakan oleh Obie, Yudya dan
Iyan. Nuansa pop dan sentuhan orkestrasi ringan membalut lagu yang berbicara
tentang percintaan anak muda yang kelewat batas ini. Dalam single terbaru ini,
Alexandria mengajak solois cewek Cahaya Dewi untuk berkolaborasi. Perpaduan
vocal Fey dan Dewi dalam lagu ini semakin memperkuat lirik dan tema yang
diusung.
Meski tidak lagi berada dalam satu band, Vito
(ex-vokalist) masih tetap berhubungan baik dengan Alexandria. Bahkan single
baru ini dikerjakan bersama Vito yang berperan sebagai Music Director. Selamat
menikmati single terbaru kami.
Follow : @alexandria_band