Yuk, Bikin Sajian Spesial Udang Rempah Pedas!

KAYUAGUNG RADIO - Ingin membuat masakan yang pedas dan gurih? Nah, kali merdeka.com akan mengajak Anda membuat sebuah sajian spesial berupa udang rempah pedas yang lezat dan gurih. Dijamin bikin Anda ketagihan dan terus nambah deh! Mau coba? Jangan lupa catat bahan dan cara membuatnya ya.


Waktu penyajian: 25 menit
Porsi: 3 orang

Bahan-bahan yang diperlukan:

1/2 kg udang, kupas
2 1/2 siung bawang merah
4 siung bawang putih, haluskan
2,5 cm jahe, haluskan
2 sendok teh bubuk cabai
Garam, secukupnya
1/4 sendok teh bubuk kunyit
2 sendok makan daun ketumbar, cincang kasar
4 sendok makan minyak
118 ml air

Cara membuat:

1. Bersihkan udang dan kupas kulitnya hingga bersih.
2. Lumuri udang dengan 1 sdt cabai bubuk dan 1/2 sdt garam, aduk rata dan sisihkan selama 15 menit.
3. Panaskan minyak di atas api sedang.
4. Masukkan bawang merah, jahe, bawang putih, dan bubuk kunyit. Tumis sampai berwarna kecokelatan.
5. Masukkan udang dan aduk.
6. Masukkan sisa cabai bubuk dan garam, aduk.
7. Kemudian kecilkan api dan biarkan matang, sekitar 15 menit.
8. Tambahkan air dan daun ketumbar, aduk lagi. Cicipi apakah rasa asinnya sudah pas atau belum.
9. Tutup. Biarkan mendidih selama 10 menit.
10. Buka tutup dan periksa apakah udang sudah matang. Jika sudah, besarkan api. Masak di atas api sedang hingga air agak menyusut.
11. Tuang masakan di mangkuk dan sajikan bersama nasi.

Siap mencoba di rumah? Anda bisa menyajikan masakan ini sebagai teman berbuka atau sahur. Namun, tidak disarankan untuk makan terlalu pedas saat buka puasa atau sahur. Anda mungkin bisa menyantapnya setelah makan camilan terlebih dulu sebelumnya.




Sumber : merdeka.com
Diberdayakan oleh Blogger.