Jangan Lupakan Bagian Tubuh Ini Saat Mandi

KAYUAGUNG RADIO - Mandi, tiap hari kita melakukannya. Kegiatan ini rutin dilakukan agar kulit tetap bersih, sehat, dan segar. Bagi kaum wanita, mandi juga menjadi salah satu aktivitas favorit. Membersihkan tubuh rutin dilakukan sedikitnya 1-2 kali dalam sehari, membuat tubuh bersih, sehat dan harum.

Meskipun kegiatan ini biasa kita lakukan, ada beberapa bagian tubuh yang kulit diperhatikan saat mandi. Apakah sajakah itu? Mari kita tengok bersama!

1. Telinga
Telinga kerap menjadi bagian yang lupa disentuh saat mandi. Padahal kegiatan membersihkan telinga itu sangat penting, aneka debu, kotoran, dan ketombe bisa bersarang dengan mudah pada area daun telinga yang terbuka ini. Saat mandi basuhlah telingamu, gosok-gosok dan basuhlah dengan air. Jangan siram  air secara langsung pada bagian ini, sebab masuknya air dalam saluran telinga akan membahayakan pendengaran. Jika ragu untuk menggosoknya saat mandi, maka kamu bisa menggunakan cotton bud untuk membersihkan kotoran di area tersebut.

2. Leher
Leher merupakan bagian yang juga kerap dilupakan, baik bagian depan ataupun belakang kerap lupa digosok. Padahal bagian tubuh dengan tekstur kulit yang lebih tipis ini kerap menjadi sorotan, sama seperti pada wajah. Gosoklah secara perlahan leher pada saat mandi.

3. Punggung
Area punggung bagian atas kerap luput dari jangkauan tangan dan sabun. Untuk mengatasi kesulitan ini, kamu bisa memakai alat bantu gosok untuk membersihkan area punggung bagian atas.

4. Ketiak
Agar area ketiak tidak hitam, maka bagian ini harus digosok secara teratur. Setiap kali mandi, gosoklah bagian ini dengan scrub, spon lembut, atau dengan tangan. Jika teratur dibersihkan, area ini akan tampak lebih cerah dari hari ke hari.

5. Kaki
Kaki merupakan bagian tubuh yang paling bawah. Kaki menjadi sasaran pertama bersarangnya debu saat kita berjalan. Saat mandi selalu gosok kuku-kuku jari kaki dan jangan lupakan area telapak kaki juga. Kaki yang terawat dengan baik akan membuat kita percaya diri untuk tampil di muka umum.

Enam bagian di atas adalah area-area yang harus juga kamu perhatikan saat mandi. Bersihkan tubuhmu.
    


Sumber : vemale.com
Diberdayakan oleh Blogger.