Tantri Turut Pekerjakan Penggemar Kotak

KAYUAGUNG RADIO - Tidak hanya menganggap fans sebagai pendukung karier, Tantri Kotak juga mengajak sebagian Kerabat Kotak (sapaan fans Kotak) untuk membantu mengurus bisnisnya.

"Ada beberapa Kerabat Kotak yang jadi tim saya, mereka yang saya percaya karena mereka suka dengan Kotak dari hati," kata Tantri.
"Jadi mereka teman bukan pekerja," sambung Tantri, yang sedang menjalani bisnis restoran.
Tantri juga mengaku menjalani bisnis karena sadar dengan kariernya sebagai vokalis band tak akan lama.
"Pekerjaan yang aku jalani ini kan ada dinamikanya, jadi kalau bisa ada dana-dana yang bisa diputar balikan, ya aku jalanin," lanjut pemilik nama lengkap Tantri Syalindri Ichlasari ini.

Vokalis berusia 23 tahun ini, mengaku kalau dirinya saat ini memiliki beberapa bisnis kecil-kecilan yang dibangun bersama teman-temannya.




(c) ghiboo.com
Diberdayakan oleh Blogger.