Angel V Gara Gara Facebook

KAYUAGUNG RADIO - Dunia Musik Dangdut Di tanah air kembali di ramaikan oleh hadirnya seorang bintang dangdut baru usia  remaja yang bernama Angel V , yang baru saja meluncurkan single perdananya yang bertajuk Gara Gara Facebook yang merupakan karya cipta dari musisi Wawan Nawanta.

Angel V sendiri sudah sejak usia kanak kanak telah menapaki dunia tarik suara dari panggung ke panggung sehingga di usia remajanya kini kemampuan dan kualitas nya dalam bernyanyi semakin matang terlebih lagi di tunjang parasnya yang cantik dan juga gaya nya yang energic dalam setiap penampilannya.

Fenomena Jejaring Sosial  “Facebook” di dunia maya yang beberapa tahun belakangan ini menjadi hits dan trend dijadikan  sebuah ilham untuk thema lagu dalam hits Single Perdana nya yang berjudul “ Gara Gara Facebook”. Dalam single perdana nya ini Angel V mengangkat kisah kisah yang sering di temui dan terjadi di banyak orang dengan adanya jejaring social Facebook, secara sederhana mengungkap  segala macam sisi negative  dan positif adanya Facebook yang pepopler di kalangan anak muda.

Irama Dangdut Koplo dan sentuhan music Retro yang menghentak dengan lirik lirik yang menyentil keseharian kita sehari hari di single perdananya yang bertajuk “Gara Gara Facebook” diharapkan dapat di terima dan di nikmati oleh semua penikmat musik dangdut di Tanah Air. Begitu yang di tuturkan oleh Angel V.


Diberdayakan oleh Blogger.