AHMAD DHANI, SYAHRINI DAN MULAN DATANGI DPR RI
KAYUAGUNG RADIO - Beberapa musisi seperti Ahmad Dhani, Syahrini, Mulan Jameela dan Alexa Key baru mendatangi gedung DPR untuk memprotes maraknya unggahan lagu ilegal di Indonesia. Kedatangan mereka diterima oleh wakil ketua DPR, Prio Budi Santoso di gedung Nusantara 3 DPR RI.
"Setiap hari ada enam juta download per hari. Setahun kerugian 1-2 triliun," kata Dhani di Gedung DPR, Jakarta, Senin, 14 Mei. "Orang nggak beli CD album karena di internet tinggal download. Inilah permasalahannya."
Dalam pertemuan tersebut, Dhani meminta Wakil Ketua DPR memanggil Menkominfo, Tifatul Sembiring, terkait masalah hak cipta. Mereka juga meminta Menkominfo mencegah ilegal downloading dan memberlakukan Peraturan Pemerintah terkait hal ini untuk sementara.
"Menteri harus mendengarkan musisi," tambah Dhani. "Jika tidak diselesaikan tahun depan, nggak ada musik rekaman karena bangkrut."
"Setiap hari ada enam juta download per hari. Setahun kerugian 1-2 triliun," kata Dhani di Gedung DPR, Jakarta, Senin, 14 Mei. "Orang nggak beli CD album karena di internet tinggal download. Inilah permasalahannya."
Dalam pertemuan tersebut, Dhani meminta Wakil Ketua DPR memanggil Menkominfo, Tifatul Sembiring, terkait masalah hak cipta. Mereka juga meminta Menkominfo mencegah ilegal downloading dan memberlakukan Peraturan Pemerintah terkait hal ini untuk sementara.
"Menteri harus mendengarkan musisi," tambah Dhani. "Jika tidak diselesaikan tahun depan, nggak ada musik rekaman karena bangkrut."