KEPALA DINAS PENDIDIKAN MELANTIK KEPALA SEKOLAH

KAYUAGUNG RADIO - Dalam rangka memfokuskan program pendidikan pada pelaksanaan peningkatan mutu pendidikan di Kabupaten Ogan komering ilir kepala dinas pendidikan Kab Oki H.Qomarus Zaman,S.Pd,M.Si, melantik 204 kepala sekolah Sekabupaten OKI. H.Qomarus Zaman dalam arahannya menekankan bahwa proses pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan yang baru ini dapat dijadikan wadah bagi pemerintah daerah untuk meninjau langsung perkembangan pendidikan di wilayah-wilayah pelosok Kabupaten . Diharapkan
Kepada para Kepala Sekolah, Kedepan, fokus pengembangan pendidikan adalah peningkatan mutu pendidikan secara menyeluruh. Maka dalam beradaptasi dengan perubahan-perubahan di tengah-tengah modernisasi, aparatur pendidikan pun harus memiliki motivasi tinggi dalam mengembangkan kreativitas dan pola pikirnya.
kepala dinas pendidikan H.Qomarus Zaman Melalui H.Asnawi mengatakan Segala bentuk tanggungjawab tersebutlah yang diharapkan mampu diemban para pejabat Kepala Sekolah yang baru dengan segala tanggungjawab.
A.Yunadi S.Pd yang sekarang menjabat kepala sekolah SMPN1 Kayuagung Yang Mana sebelumnya menjabat kepala sekolah SMPN 2 Kayuagung Mengatakan Sangat Bangga dengan pelantikan ini dan yang pasti akan tetap terus melaksanakan tuga pungsi sebagai kepala sekolah untuk memajukan pendidikan khususnya di Kab Oki

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.